Rukun HNSI Kelurahan Terjun Dibentuk

MEDAN | DikoNews7 -

Untuk mensejahterakan para nelayan khususnya nelayan Medan Marelan, Himpunan Nelayan Seluruh Indonesia (HNSI) kelurahan Terjun, Kecamatan Medan Marelan melaksanakan musyawarah Rukun HNSI Terjun, Senin 29/2/2016.

Musyawarah dilaksanakan pada Minggu (28/2), di Kantor Kelurahan Terjun, Jalan Kapten Rahmad Buddin Kecamatan Medan Marelan. Pada musyawarah tersebut Rahman Gafiqi SH dipilih sebagai ketua rukun HNSI kelurahan terjun secara aklamasi.
Dalam kata sambutannya, Ketua DPC HNSI Kota Medan, H T Bahrumsyah meminta kepada ketua terpilih agar mengembankan tugas yang dipercayakan untuk mensejahterakan para nelayan Kota Medan khususnya Kelurahan Terjun Kecamatan Medan Marelan.

"Kita meminta agar pengurus terpilih segera mendata/menginventarisir warga Kelurahan Terjun yang benar-benar nelayan dan juga berharap kepada pengurus baru dapat mengayomi anggota khususnya dan seluruh masyarakat pada umumnya," ucapnya.

Bahrumsyah juga meminta agar pemerintah menertibkan alat tangkap ikan yang merugikan para nelayan.

"Alat tangkap ikan Pukat Trawl yang sejenisnya atau yang merusak habitat laut, merugikan nelayan supaya dihapus," pintanya.

Wakil Ketua DPD HNSI Sumut, Azhar Ong berharap kepada ketua terpilih agar tidak mementingkan kepentingan pribadi.

"Kita harap ketua terpilih bisa memperjuangkan nasib para nelayan di kelurahan Terjun kecamatan Medan Marelan," pintanya

Sementara itu Ketua terpilih, Rahman Gafiqi SH sangat berterima kasih kepada para nelayan yang telah mempercayainya sebagai ketua Rukun HNSI Kelurahan Terjun Kecamatan Medan Marelan priode 2015-2020.

"Saya berharap para anggota bisa mendukung kerja-kerja saya. Karena tanpa dukungan para anggota saya tidak bisa memajukan rukun ini,"katanya.

Selain musyawarah Rukun HNSI Kelurahan Terjun Kecamatan Medan Marelan, DPC HNSI Kota Medan juga melakukan pembagian sembako sebanyak 60 paket kepada nelayan di Kelurahan Terjun. (Syahril)
 

0 Response to "Rukun HNSI Kelurahan Terjun Dibentuk"

Post a Comment